Top Menu

Berhasil Bangun Ekonomi Regional, Gubernur Khofifah Raih PWI Jatim Award 2025

MADYA FM - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa kembali menorehkan prestasi membanggakan. Ia dianugerahi PWI Jatim Award 2025 sebagai Tokoh Ekonomi Regional oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur atas dedikasinya membangun konektivitas ekonomi antarwilayah melalui program unggulannya, Misi Dagang.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Ketua PWI Jatim Lutfi Hakim dalam puncak peringatan Hari Pers Nasional 2025 dan HUT ke-79 PWI Jawa Timur di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Senin (28/4/2025). “Penghargaan ini sesungguhnya untuk seluruh pelaku usaha dan industri di Jawa Timur yang telah menjadi motor penggerak ekonomi melalui program Misi Dagang,” ujar Khofifah dalam sambutannya.

Menurut Khofifah, Misi Dagang yang belum lama ini digelar di Maluku dan Maluku Utara menunjukkan antusiasme luar biasa dari pelaku ekonomi lokal, terbukti dari total transaksi mencapai lebih dari Rp1 triliun, yaitu Rp460,7 miliar di Maluku dan Rp568 miliar di Maluku Utara.

Khofifah juga menyoroti pentingnya peran pers dalam mendukung ketahanan pangan, sesuai tema Hari Pers Nasional ke-79, “Pers Mengawal Ketahanan Pangan untuk Kemandirian Bangsa”. Ia menegaskan bahwa Jawa Timur siap menyongsong swasembada gula nasional, bahkan siap mendorong swasembada daging dalam tiga tahun ke depan. “Satu hektare lahan di Jatim bisa hasilkan 13 ton gula, jauh di atas rata-rata nasional yang hanya 5 ton. Untuk itu, dalam waktu dekat kami akan meluncurkan KUR untuk petani tebu, rencananya di Bondowoso,” ucapnya optimistis.

Tak lupa, Khofifah mengapresiasi peran media yang selama ini turut mendiseminasikan informasi pembangunan kepada masyarakat. Ia menyebut media sebagai mitra strategis dalam menyukseskan pembangunan ekonomi daerah. 

Ketua PWI Jatim, Lutfi Hakim, pun memberi pujian tinggi kepada Khofifah. “Lewat Misi Dagang, Ibu Gubernur berhasil membangun ekonomi regional secara simultan. Ini lebih dari separuh tugas presiden,” katanya.

Lutfi juga mengajak insan pers untuk terus memprioritaskan pemberitaan yang edukatif dan strategis, bukan semata-mata yang viral. “Pers dan pemerintah adalah mitra kerja. Kolaborasi dan sinergi keduanya adalah kunci kemajuan bangsa,” pungkasnya.

PWI Jatim juga memberikan penghargaan kepada sejumlah tokoh diantaranya adalah Wakil Menteri Transmigrasi RI, Viva Yoga Mauladi sebagai Tokoh Penyelaras Demografi,Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Rudy Saladin sebagai Tokoh Ketahanan Pangan, dan Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Nanang Avianto sebagai Tokoh Penguatan Sinergi Antar Lembaga.

Selain itu  penghargaan juga diberikan kepada Panglima Komando Armada II, Laksamana Muda TNI I Gung Putu Alit Jaya sebagai Tokoh Penggerak Bahari Nasional,Tokoh Transformasi Kelautan dan Perikanan diberikan kepada Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur, Muhammad Isa Anshori, Tokoh Muda Pemberdaya Masyarakat untuk Wali Kota Kediri, Vinanda  Prameswatih  serta penghargaan untuk 15 tokoh masyarakat Jawa Timur yang menginspirasi di berbagai bidang. (kominfo jatim)


 

Copyright © RADIO MADYA FM. Designed by OddThemes